Akhir akhir ini aku keranjingan dengan Harry Potter. Gejalanya berawal dari acara kantor akhir tahun kemrain di Denpasar dan Padang, tema yang diusung adalah Harry Potter. Biasanya Mbak Fenny memang mencari tema yang unik untuk sosialisasi, setiap acara di bikin tema yang berbeda.
Karena mengusung tema Harry Potter maka kita juga sibuk menyiapkan semua yang berbau Harry Potter. Cari DVD sampai kostum Harry potter. Sang MC kondang pun tidak ketinggalan, lengkap dengan kaca mata bulat dan slayer kuning merah khas Harry Potter.
Dari acara itu aku jadi kepengin baca bukunya (film yang seri 1 dan 2 sudah pernah kutonton). Pas mau liburan long weekend Rinta meminjamiku buku Harry Potter yang ke 6 "Harry Potter and the Half-Blood Prince". Rampung dengan buku yang ke enam, aku penasaran dengan cerita sebelumnya.
Dihari yang lain aku ngobrol dengan Bu Ina, di meja beliau ada buku Harry Potter yang ke lima "Harry Potter and the Order of the Phoenix". Dan aku berhasil meminjamnya untuk dibaca di kost.
Ternyata mbak Ani, temen kostku, penggemar Harry Potter juga. Aku dipinjami DVD dari seri 1 sampe 4. Jadi lengkaplah cerita Harry Potter di kepalaku. Walau kebalik baca yang ke 6 dulu baru yang ke seri yang sebelumnya.
Menurutku J.K. Rowling hebat dalam mengemas cerita Harry Potter. Benar benar mempunyai daya imajinatif yang tinggi. Overrall ceritanya bagus. Lagi nunggu film ke limanya, dan juga nunggu buku ke tujuhnya (seri terakhir).
No comments:
Post a Comment